Sepucuk Surat Dari Anak Rantau
~ Sepucuk Surat Dari Anak Rantau ~ Sumber Foto : Bola.com Ini adalah persembahan untuk saya, pejuang tangguh di tanah rantau, Sepucuk surat, dari rantau... Kutulis dengan sebuah pena rindu... Berisikan tinta perjuangan, Yang dituangkan di atas kertas putih... Balaskan kenangan indah, Teruntuk ayah di rumah, Yang telah memberi suri teladan... Di dibalut keberanian dan pengorbanan... Semoga kelak, nanti ku berpulang... Kita masih bisa berdialog di teras rumah, Bertukar makna sambil menatap surya. Nan perlahan menghilang di ujung senja, Teruntuk ibu di kampung... Yang tak pernah lelah melimpahiku dengan kasih... Tempatku berkeluh kesah dan mengadu. Semoga nantiku masih bisa membawakan sepotong kebahagiaan, Untuk membuat hidupmu sedikit lebih manis... Sebagai obat untuk rasa rindumu, Yang tiap malam, selalu mengiris kalbu... Semoga kau masih ada untuk-Ku, Sampai nanti-Ku berlayar pulang menjemput kesuksesan... Tanahku, tumpah darahku Tunggulah aku kembali Memba