Rapat Anggota Tahunan 2022 Usai, Iqbal: RAT Menjadi Titik Balik
Semarang, imtuinwalisongo.blogspot.com - Rapat Anggota Tahunan (RAT) tahun 2022 menjadi agenda penutup pada kepengurusan Ikatan Mahasiswa Tegal (IMT) Komisariat Walisongo Semarang periode 2021/2022, Minggu (02/10).
Acara yang diselenggarakan selama 2
(dua) hari yaitu mulai tanggal 1-2 Oktober bertempat di Kantor Dewan Pimpinan
Wilayah (DPW) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Mangkang, Semarang.
Ketua Umum IMT periode 2021/2022,
Iqbal Maulida Hasyim menjelaskan adanya RAT ini berharap dapat menjadi evaluasi
untuk memperbaiki kesalahan selama satu tahun periode kemarin.
“RAT ini bisa menjadi titik balik
untuk seluruh anggota IMT sekaligus menjadi bekal dan gambaran untuk peiode
selanjutnya agar lebih baik dan kompak,” terangnya.
RAT dihadiri oleh pembina, para
senior, Dewan Pertimbangan Organisasi (DPO) beserta pengurus dan anggotanya.
Sempat terjadi pemadaman listrik, namun RAT tetap berjalan dengan lancar sampai akhir. Agenda tahunan ini membahas Anggaran Dasar Anggaran Rumah Tangga (AD/ART), Garis-Garis Besar Haluan Organisasi (GBHO), Garis-Garis Besar Haluan (GBHK) serta pemaparan Laporan Pertanggung Jawabab (LPJ) dari setiap departemen selama satu periode kebelakang.
Ketua Panitia RAT, Fatih Abdan Syakuro juga berterimakasih
kepada pengurus yang sudah purna atas dedikasinya selama satu tahun, serta
pengalamannya yang cukup mengesankan. (Rep.Dikana/Red.Musyaffa)
Komentar
Posting Komentar