Peduli Covid-19, IMT Walisongo Bagikan 100 Masker Gratis
TEGAL- Ikatan Mahasiswa Tegal (IMT) UIN Walisongo Semarang membagikan 100 masker gratis kepada masyarakat Tegal dalam upaya pencegahan dan mengurangi penyebaran Covid-19.
Pembagian masker gratis dibagi ke tiga titik yakni wilayah Pasar Suradadi, Banjaran Adiwerna, dan Slawi yang dilakukan selama tiga hari, mulai Rabu, Jumat dan Sabtu (22-25/04).
Pengurus IMT Walisongo, Misbakhul Anwar, mengatakan 100 masker dibagikan ke tiga wilayah tersebut dan ditargetkan untuk sejumlah pekerja yang bekerja di luar rumah seperti sopir, buruh, tukang becak, petugas kebersihan pasar dan sebagainya.
"Berhubung masker terbatas dari 100 buah kita bagi ke tiga titik yakni Suradadi dua lusin , Banjaran dua sampe tiga lusin dan selebihnya di Slawi," jelasnya.
Misbah juga membeberkan terkait keterbatasan dana, dan rencana awal untuk membuka donasi, namun niatnya diurungkan lantaran sudah banyak organisasi yang membuka donasi di Tegal.
"Kita rembug, niatnya open donasi tapi di Tegal sudah banyak, Kami tidak ingin memberatkan yang lain jadi donasi dari lingkup pengurus saja," ungkapnya.
Ketua IMT Walisongo, Rifal Himawan, menjelaskan tujuan acara ini sebagai upaya kecil tanggap adanya pandemi covid-19.
"Acara tersebut merupakan kepedulian sosial dari IMT Walisongo kepada masyarakat Tegal untuk membantu mengurangi penyebaran virus corona," jelasnya.
Misbah menambahkan, ini sebagai rasa kepedulian terhadap masyarakat yang masih harus melakukan aktivitas dan bekerja di luar rumah.
"Kita sebagai agen of change ingin berbuat kecil kepada orang orang yang membutuhkan," imbuhnya.
Penulis : Gita Fajriyani
Komentar
Posting Komentar