Futsal Cup Tanamkan Nilai Moral Pada Pelajar


TEGAL, imtuinwalisongosemarang.blogspot.comIkatan Mahasiswa Tegal (IMT) UIN Walisongo manfaatkan event
tournamen futsal IMT Cup sebagai bentuk penanaman nilai moral  untuk seluruh pelajar Tegal Minggu, (26/1).

Kegiatan yang diselenggarakan di GOR Tegal Selatan diikuti oleh 32 tim dari SMA-SMK diseluruh kota dan kabupaten di Tegal.

Ketua Umum Ikatan Mahasiswa Tegal Rifal Himawan mengatakan, acara  digunakan untuk mengenalkan IMT kepada seluruh masyarakat Tegal khususnya para pelajar SMA-SMK.

"Tujuanya yaitu mahasiswa UIN Walisongo ingin memberikan sumbangsih dan menyalurkan bakat muda antar pelajar Tegal," tuturnya Rifal.

Mengusung  tema "good player without attitude is nothing"  IMT ingin mengajak seluruh peserta dan supporter bersikap sportif, saling respect dan dapat berperilaku baik antar sesama pelajar yang berasal dari Tegal.

Sebagai upaya penanaman moral, juga turut dilakukan pengamanan  dan ketertiban untuk mencegah terjadinya tindakan yg bersifat anarkis.

 "Panitia telah  bekerjasama dengan POLRESTA Kota Tegal untuk mengamankan supporter dan melakukan pemeriksaan ketat setiap pada setiap supporter," ujarnya kembali.

Meski sempat terjadi kendala dari para supporter yang mengeluarkan banner bertuliskan kalimat yang dianggap rasis. Namun, acara IMT WS Cup futsal  berlangsung tertib.

Acara tahunan ini telah berlangsung sebanyak tiga kali. Pengalaman dan persiapan yang matang sangat mempengaruhi proses berlangsungnya acara.

Selaku ketua panitia Muhammad Aqil Qolby,  berharap agar acara ini dapat menumbuhkan sikap moral yang tinggi serta pembelajaran yang baik bagi pelajar kota dan kabupaten di Tegal.

"Saya semua seimbang supporter dan pemain dapat mengerti nilai moralnya. Kemampuan yang hebat harus didasarkan pada sikap  yang baik agar hasilnya optimal," tutup Aqil


Penulis : Yasrul Amri
Editor  : Nabila Nikmatul L

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pekan Ramadhan IMT: Tebar Kebaikan di Bulan Keberkahan

Ekstrovert, Introvert, dan Ambivert. Manakah Kepribadianmu?

IMT Walisongo Cup Ajang Bergengsi Yang Selalu Dinanti